Sesuai nama permainannya, para pemain diminta untuk menyebutkan kata/nama berdasarkan kategori yang ditentukan oleh wasit. Misalnya kategori yang ditentukan adalah buah.
Pemain pertama berhak menyebutkan satu nama buah (urutan permainannya ditentukan dengan roll dice)
Pemain pertama mengatakan APEL
Dengan begitu pemain kedua harus menyebutkan nama buah dengan huruf awal dari huruf terakhir nama buah yang disebutkan oleh pemain sebelumnya. Dalam kasus ini, berarti huruf terakhirnya adalah L. Sehingga pemain kedua harus menyebutkan nama buah dengan awalan huruf L. Contohnya LECI.
Pemain berikutnya melanjutkan dengan nama buah dengan awalah I dari kata LECI. Dan seterusnya.
Pemain dianggap gugur apabila tidak mampu menyebutkan nama buah dengan huruf awal yang ditentukan dan tidak bisa melanjutkan permainan lagi.
Pemain yang bertahan sampai akhir, dialah pemenangnya.